Analisis Pengetahuan Terhadap kesiapsiagaan Masyarakat Pasca Bencana Gempa Bumi Di Kelurahan Balaroa Kota Palu

Widodo, Farid (2019) Analisis Pengetahuan Terhadap kesiapsiagaan Masyarakat Pasca Bencana Gempa Bumi Di Kelurahan Balaroa Kota Palu. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_dp.pdf] Text
Bab1_dp.pdf

Download (252kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (785kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (115kB)
[thumbnail of Lampiran.pdf] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (741kB)

Abstract

Daerah yang rawan terhadap bencana Gempa bumi yaitu Sulawesi Tengah, khususnya Kelurahan Balaroa, seperti gempa bumi dan tsunami 28 september 2018 yang terjadi di Palu Sulawesi Tengah menimbulkaan trauma terhadap masyarakat. Kurang pahamnya masyarakat dan pemerintah daerah terhadap kondisi Balaroa, yang merupakan daerah rawan karena berada di jalan patahan sesar menyebabkan daerah Balaroa masuk daerah zona merah rawan bencana. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis pengetahuan terhadap kesiapsiagaan masyarakat pasca bencana gempa bumi di Kelurahan Balaroa Kota Palu. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan tehnik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan pendekatan cross sectional. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 106 jiwa. Jumlah sampel sebanyak 84 jiwa dengan tehnik pengambilan sampel menggunakan rumus slovin. Analisis data penggunakan uji chi square. Hasil
penelitian menunjukan ada hubungan pengetahuan terhadap kesiapsiagaan masyarakat pasca bencana gempa bumi di Kelurahan Balaroa Kota Palu dengan nilai p-value 0,021 (α=0,05). Kesimpulan dalam penelitian ini, ada hubungan pengetahuan terhadap kesiapsiagaan masyarakat pasca bencana gempa bumi di Kelurahan Balaroa Kota Palu. Saran untuk pihak pemerintah dan dinas terkait untuk memberikan sosialisasi maupun pelatihan kepada masyarakat sehingga dapat menambah pemahaman dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana gempa bumi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR19 FAR a
Uncontrolled Keywords: Gempa bumi, pengetahuan, kesiapsiagaan
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Librarian UWN
Date Deposited: 15 Aug 2024 04:12
Last Modified: 15 Aug 2024 04:12
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/18

Actions (login required)

View Item
View Item