Hubungan Gaya Hidup Dengan Kejadian Hipertensi di Puskesmas Kamonji

Wahyuni, Sri (2018) Hubungan Gaya Hidup Dengan Kejadian Hipertensi di Puskesmas Kamonji. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_dp.pdf] Text
Bab1_dp.pdf

Download (670kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (962kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (9kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (985kB)

Abstract

Masalah hipertensi tidak lepas dari perubahan pola makan seseorang. Hasil wawancara terhadap 5 orang pasien dilihat dari pola makan, pasien mengatakan sebelumnya sering mengkonsumsi makanan yang berlemak dan bergaram dan makanan instan lainnya. Pasien belum menyadari efek dari mengkonsumsi makanan tersebut bila belum sakit, ketika pasien merasa sakit baru mereka sadar bahaya mengkonsumsi makanan tersebut. Pasien mengatakan ketika sebelum sakit mereka jarang melakukan kegiatan olahraga atau jalanjalan pagi. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya hubungan gaya hidup dengan kejadian hipertensi di Puskesmas Kamonji. Penelitian ini adalah kuantitatif pendekatan analitik dengan menggunakan desain cross sectional. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah semua pasien hipertensi dengan kelompok umur 36-55 tahun. Sampel berjumlah 84 orang, dengan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Analisis menggunakan uji Chi Square, dengan variabel indepnden gaya hidup dan variabel dependen kejadian hipertensi. Hasil penelitian dari 84 respoden lebih banyak gaya hidup tidak sehat sebanyak 50 responden (59,5%) dan lebih banyak responden mengalami kejadian hipertensi berat sebanyak 48 responden (57,1%). Hasil uji “Chi Square” nilai p: 0,002 (p.value < 0,05). Kesimpulan dari penelitian ini ada hubungan gaya hidup dengan kejadian hipertensi di Puskesmas Kamonji. Saran bagi perawat di harapkan meningkatkan peran perawat sebagai edukator yaitu selalu memberikan motivasi dan penyuluhan berkala kepada pasien hipertensi, sehingga pasien bisa mengatur haya hidup mereka sehingga merasa hidupnya lebih berarti lagi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR18 SRI h
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Librarian UWN
Date Deposited: 01 Oct 2024 02:38
Last Modified: 01 Oct 2024 02:38
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/183

Actions (login required)

View Item
View Item