Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Tinea Pedis Di Desa Kamarora Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi

Lidia, Lidia (2019) Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Tinea Pedis Di Desa Kamarora Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_Dp.pdf] Text
Bab1_Dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (434kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (8kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tinea pedis atau yang sering disebut dengan kutu air merupakan dermatofitosis pada kaki, terutama pada sela-sela jari kaki dan telapak kaki. Tinea pedis banyak terlihat pada orang yang dalam kehidupan sehari hari banyak yang bersepatu tertutup disertai perawatan kaki yang buruk. Selain itu, sering juga di jumpai pada pekerja dengan kaki yang sering basah. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian tinea pedis di desa Kamarora Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi. Jenis penelitian ini kuantitatif menggunakan rancangan penelitian survei cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua masyarakat di desa Kamarora Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi pada saat penelitian yaitu berjumlah 298 jiwa. Besar sampelnya adalah sebagian populasi yaitu 75 sampel. Hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 75 responden, paling banyak adalah responden yang memiliki personal hygiene baik berjumlah 54,7%, responden yang memiliki pengetahuan baik berjumlah 68,3% dan memiliki lingkungan kerja yang tidak memenuhi syarat kesehatan berjumlah 50,7% serta responden yang tidak menderita tinea pedis sebesar 52,0%. Hasil uji Chi-Square personal hygiene, pengetahuan dan lingkungan kerja didapatkan nilai p=0,000 (≤ 0,05), ini berarti secara statistik ada hubungan yang bermakna antara personal hygiene, pengetahuan dan lingkungan kerja dengan kejadian tinea pedis. Saran bagi agar pemerintah desa Kamarora Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi bekerja sama dengan petugas kesehatan mempertahankan dan meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian tinea pedis melalui penyuluhan kesehatan terutama tentang tinea pedis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR19 LID f
Uncontrolled Keywords: Personal Hygiene, Pengetahua, Lingkungan Kerja, Tinea Pedis
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Perpus UWN
Date Deposited: 14 Oct 2024 06:02
Last Modified: 14 Oct 2024 08:26
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/258

Actions (login required)

View Item
View Item