Perbedaan Manajemen Risiko Kesehatan dan Keselamatan Kerja pada Perawat IGD dan Perawat Rawat Inap Ruang Pipit RSU Anutapura Palu

Ricka, Ricka (2019) Perbedaan Manajemen Risiko Kesehatan dan Keselamatan Kerja pada Perawat IGD dan Perawat Rawat Inap Ruang Pipit RSU Anutapura Palu. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_Dp.pdf] Text
Bab1_Dp.pdf

Download (749kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (624kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (105kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Rumah sakit termasuk dalam kriteria tempat kerja dengan berbagai ancaman bahaya yang dapat menimbulkan dampak kesehatan, tidak hanya terhadap karyawan yang bekerja di rumah sakit, tapi juga terhadap pasien maupun pengunjung rumah. Melihat kondisi tersebut sudah seharusnya pihak pengelola rumah sakit menerapkan upaya-upaya Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di rumah sakit agar terlindungi dari potensi- potensi bahaya mengancam jiwa. Risiko K3 yang tinggi terjadi dirumah sakit adalah pada perawat. Perawat merupakan petugas kesehatan dengan presentasi terbesar dan memegang peranan penting dalam pemberian pelayanan kesehatan yang bekerja secara berkesinambungan secara terus menerus selama 24 jam. Tujuan penelitian ini dianalisinya perbedaan manajemen risiko K3 pada perawat IGD dan perawat rawat inap ruang Pipit RSU Anutapura Palu. Jenis penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kuantitatif non eksperimental yaitu penelitian yang dilakukan tanpa melakukan intervensi terhadap subjek penelitian. Teknik pengambilan sampel total sampling. Analisis data menggunakan uji t tidak berpasangan. Hasil penelitian didapatkan nilai p value = 0,001 (p V=value < 0.05), berarti Ho diterima. Simpulan dari penelitian ini ada perbedaan antara manajemen risiko K3 pada perawat IGD dan perawat rawat Inap ruang Pipit di RSU Anutapura Palu. Saran dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat terhadap Ilmu Pengetahuan, masyarakat yang berada disekitaran RSU Anutapura Palu dan RSU Anutapura Palu khususnya ruang IGD dan Pipit.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR19 RIC p
Uncontrolled Keywords: Manajemen Risiko, Kesehatan dan Keselamatan, Perawat
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Perpus UWN
Date Deposited: 15 Oct 2024 02:22
Last Modified: 15 Oct 2024 02:22
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/271

Actions (login required)

View Item
View Item