Prastiwi, Yulia (2019) Hubungan Pola Makan Dengan Kejadian Dispepsia Pada Remaja Di Pondok Pesantren Al-Istiqamah Ngatabaru. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.
Bab1_Dp.pdf
Download (845kB)
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (136kB)
Bab5.pdf
Download (13kB)
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Salah satu masalah kesehatan yang sering terjadi pada remaja adalah dispepsia. Menurut data Profil Kesehatan Indonesia tahun 2017, dispepsia menempati peringkat ke 6 untuk kategori penyakit dengan pasien rawat inap terbanyak di rumah sakit seluruh Indonesia dengan jumlah pasien 51.083 atau sekitar 4,19%. Tujuan penelitian ini yaitu dianalisisnya hubungan pola makan dengan kejadian dispepsia pada remaja di Pondok Pesantren Al-Istiqamah Ngatabaru. Jenis penelitian ini adalah penelitian observasi analitik, dengan desain case control. Populasi dalam penelitian ini adalah semua remaja di Pondok Pesantren Al- Istiqamah Ngatabaru yang menderita dispepsia pada bulan Januari-Maret tahun 2019 yaitu sebanyak 24 orang ditambah 24 orang remaja yang tidak menderita dispepsia (kontrol). Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik total sampling. Analisis data menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan pola makan dengan kejadian dispepsia pada remaja di Pondok Pesantren Al-Istiqamah Ngatabaru dengan p-value = 0,020 (p-value ≤ 0,05). Simpulan penelitian ini yaitu ada hubungan pola makan dengan kejadian dispepsia pada remaja di Pondok Pesantren Al-Istiqamah Ngatabaru. Disarankan perlu dilakukan upaya promosi kesehatan, salah satunya tentang pentingnya mengatur pola makan agar tidak berdampak pada kesehatan sistem pencernaan dan kesehatan lainnya. Selain itu menyediakan menu makanan yang bervariasi agar tidak menyebabkan kebosanan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SKR19 YUL h |
Uncontrolled Keywords: | pola makan, dispepsia, remaja |
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Perpus UWN |
Date Deposited: | 16 Oct 2024 01:11 |
Last Modified: | 16 Oct 2024 01:11 |
URI: | https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/281 |