Pesoa, Franky Irawan (2019) Analisis Faktor Yang Berhubungan Dengan Terjadinya Rabies Di Kecamatan Lage Kabupaten Poso. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.
Bab1_Dp.pdf
Download (2MB)
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (272kB)
Bab5.pdf
Download (95kB)
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Abstract
DHIFA Rabies (penyakit anjing gila) merupakan penyakit hewan yang disebabkan oleh virus, bersifat akut serta menyerang susunan saraf pusat. Berdasarkan data Kemenkes tahun 2017 di Indonesia sebanyak 86 orang meninggal karena rabies. Situasi rabies di Provinsi Sulawesi Tengah tahun 2014 sebanyak 1.212 kasus, 2015 1.672 kasus dan tahun 2016 1.815 kasus. Tujuan penelitian ini adalah untuk dianalisisnya faktor yang berhubungan dengan kejadian rabies di Kecamatan Lage Kabupaten Poso. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel 83, teknik pengambilan sampel Random Sampling. Analisis data menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukan presentasi responden dengan pengetahuan baik sebanyak 65 responden (78,3%), responden dengan sikap baik sebanyak 68 responden (81,9%), responden dengan tindakan perawatan baik sebanyak 64 responden (77,1%), presentasi responden yang memberian vaksin kepada hewan peliharaannya sebanyak 22 responden (26,5%), kejadian rabies sebanyak 46 (55,4%). Hasil analisis ada hubungan hubungan pengetahuan (nilai p=0,007), sikap (nilai p=0,007), tindakan pemeliharaan (nilai p=0,004) dan vaksinasi (nilai p=0,000) dengan kejadian rabies. Simpulan penelitian ini adalah ada hubungan pengetahuan, sikap, tindakan pemeliharaan dan vaksinasi dengan terjadinya rabies. Saran bagi pemilik hewan peliharaan untuk terus memperhatikan dan menjaga hewan peliharaannya serta mengikuti program sesuai kebijakan Dinas Peternakan setempat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SKR19 FRA a |
Uncontrolled Keywords: | HPR, Pengetahuan, Sikap, Tindakan Perawatan, Vaksinasi, Rabies |
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Perpus UWN |
Date Deposited: | 30 Oct 2024 07:48 |
Last Modified: | 30 Oct 2024 07:48 |
URI: | https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/399 |