Laporan Tugas Akhir Kebidanan Komprehensif Pada Ny.’H” di Puskesmas Kamonji Kota Palu

Safitri, Iin (2019) Laporan Tugas Akhir Kebidanan Komprehensif Pada Ny.’H” di Puskesmas Kamonji Kota Palu. Diploma thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_Dp.pdf] Text
Bab1_Dp.pdf

Download (724kB)
[thumbnail of Bab2-5.pdf] Text
Bab2-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (721kB)
[thumbnail of Bab6.pdf] Text
Bab6.pdf

Download (89kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Data World Health Organization (WHO) pada tahun 2017, menyatakan secara global sekitar 830 wanita meninggal, karena komplikasi selama kehamilan dan persalinan, dengan tingkat Angka Kematian Ibu (AKI) sebesar 216/100.000 kelahiran hidup. Hasil Survey Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) pada Tahun 2016, Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia sebesar 359/100.000 kelahiran hidup. Angka Kematian Bayi (AKB) di Indonesia sebesar 40/100.000 kelahiran hidup. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Deskriptif, dengan pendekatan studi kasus manajemen asuhan kebidanan 7 langkah Varney dan pendokumentasian dengan metode SOAP pada Asuhan ANC, Asuhan INC, Asuhan PNC, Asuhan BBL dan KB, yang dilakukan pada Ny. “H” Umur Kehamilan 33 minggu 1 hari dan dilakukan secara Komprehensif mulai dari Masa Hamil, Bersalin, , Nifas, BBL Dan KB. Asuhan kehamilan pada Ny.H menggunakan standar 10T, dan terdapat kesenjangan antara teori dan penerapan asuhan. Pada asuhan persalinan dilakukan standar APN 60 langkah dan APD yang tidak dipakai adalah topi dan kacamata, sehingga terdapat kesenjangan antara teori dan penerapan asuhan. Bayi lahir spontan LBK, JK Laki-laki, PB 50cm, BB 2.900 gram. Asuhan masa nifas dilakukan kunjungan 4 kali dan berlangsung normal, tanpa ada kesenjangan. Asuhan BBL, di lakukan secara normal dengan pemberian vitamin K 1 jam setelah bayi lahir, salep mata dan imunisasi HB0 1 jam kemudian tanpa adanya kesenjangan. Asuhan keluarga berencana yang diberikan peneliti kepada Ny.H adalah pemberian KB suntik 3 bulan, berjalan normal dan tidak ada keluhan. Sehingga tidak terdapat kesenjangan antara praktek dan penerapan asuhan yang diberikan. Diharapkan dapat menambah referensi bagi mahasiswa, untuk dijadikan bahan bacaan, agar menunjang teori dan pengetahuan dalam penyusunan laporan tugas akhir.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: LTA19 IIN l
Uncontrolled Keywords: Asuhan kebidanan Kehamilan, Persalinan , Nifas, BBL, KB
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 618.2 Obstetri, Kebidanan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Kebidanan
Depositing User: Perpus UWN
Date Deposited: 18 Nov 2024 02:58
Last Modified: 18 Nov 2024 02:58
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/460

Actions (login required)

View Item
View Item