Hubungan antara Motivasi Perawat dengan Pelaksanaan Pengkajian Resiko Jatuh Skala Morse di Ruang Rawat Inap RSUD Tora Belo

Suwari, Ni Kadek Ayu (2021) Hubungan antara Motivasi Perawat dengan Pelaksanaan Pengkajian Resiko Jatuh Skala Morse di Ruang Rawat Inap RSUD Tora Belo. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_dp.pdf] Text
Bab1_dp.pdf

Download (835kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (430kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (97kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pasien jatuh merupakan kejadian sentinel yang termasuk di dalam kejadian tidak diharapkandan salah satu yang dapat dilakukan adalah melakukan pengkajian skala Morse untuk mencegah pasien jatuh. Untuk dapat melaksanakan hal tersebut dibutuhkan motivasi perawat yang baik agar pelayanan kesehatan berjalan dengan baik dan pelaksanaan pengkajian resiko jatuh. Tujuan penelitian adalah dianalisisnya hubungan antara motivasi perawat dengan pelaksanaan pengkajian resiko jatuh skala Morse di Ruang Rawat Inap RSUD Tora Belo. Jenis penelitian kuantitatif dengan desaain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perawat yang bertugas di ruang Cemara, Eboni dan ruang Mahoni RSUD Tora Belo yang berjumlah 55 orangdan sampel dihitung menggunakan rumus Slovin berjumlah 35 orang. Menggunakan teknik purporsive sampling. Hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar perawat memiliki motivasi baik yaitu 26 responden (74,3%) dan sebagian besar melaksanakan pengkajian resiko jatuh skala morsedengan baikyaitu 23 responden (65,7%). Hasil uji statistik Fisher’s Exact didapatkan nilai p=0,000 (≤ 0,05). Simpulan ada hubungan antara motivasi perawat dengan pelaksanaan pengkajian resiko jatuh skala Morse. Saran bagi RSUD Tora Belo, agar meningkatkan motivasi perawat dengan melakukan penilaian kinerja perawat dan memberi penghargaan kepada perawat yang memiliki kinerja baik sehingga perawat lainnya akan lebih termotivasi dalam melaksanakan pekerjaannya terutama dalam melaksanakan pengkajian resiko jatuh skala Morse

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR21 NIK h
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Librarian UWN
Date Deposited: 13 Feb 2025 08:12
Last Modified: 13 Feb 2025 08:12
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/764

Actions (login required)

View Item
View Item