Pengaruh Senam Yoga Terhadap Penurunan Nyeri Haid Pada Remaja Putri Di MTS Madinatul Ilmi DDI Siapo Kabupaten Tolitoli

Jumriana, Jumriana (2021) Pengaruh Senam Yoga Terhadap Penurunan Nyeri Haid Pada Remaja Putri Di MTS Madinatul Ilmi DDI Siapo Kabupaten Tolitoli. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_dp.pdf] Text
Bab1_dp.pdf

Download (743kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (417kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (96kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Pada remaja, akan mengalami siklus menstruasi yang dimana kedua ovarium akan menghasilakan ovum sehingga mengalami nyeri haid yang merupakan penyakit ginekologi penyebabnya nyeri paling umum pada wanita, nyeri haid harus diobati dengan cara senam yoga karena merupakan alat pengobatan dengan latihan dan teknik perut dapat meningkatkan sistem perencanaan tubuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Senam Yoga Terhadap Penurunan Nyeri Haid Pada Remaja Putri Di MTS Madinatul Ilmi DDI Siapo Kabupaten Tolitoli. Jenis penelitian ini adalah pra eksperimental dengan rancangan one group pretest posttest design. Populasi penelitian ini adalah siswi kelas VII, VIII, XI di MTS Madinatul Ilmi DDI Siapo Kabupaten Tolitoli. Sampel penelitian ini sejumlah 20 siswi dengan tekhnik Purposive Sampling. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon, dengan variabel independen senam yoga dan variabel dependen penurunan nyeri haid. Analisis univariat pada pretest menunjukkan sebanyak 10 responden (50%) dengan skala nyeri sedang dan posttest menunjukkan sebanyak 11 responden (55%) dengan skala tidak nyeri. Analisis bivariat diperoleh nilai p value 0,000 artinya terdapat pengaruh senam yoga terhadap penurunan nyeri haid pada remaja putri di MTS Madinatul Ilmi DDI Siapo Kabupaten Tolitoli. Kesimpulan penelitian ini ada Pengaruh Senam Yoga Terhadap Penurunan Nyeri Haid pada Remaja Putri di MTS Madinatul Ilmi DDI Siapo Kabipaten Tolitoli. Saran bagi responden diharapkan membiasakan diri melakukan yoga untuk mengurangi nyeri haid agar tidak bergantung pada obat-obat analgesik setiap menstruasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR21 JUM p
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Librarian UWN
Date Deposited: 11 Mar 2025 02:15
Last Modified: 11 Mar 2025 02:15
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/940

Actions (login required)

View Item
View Item