Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Dengan Kepatuhan Ibu Dalam Mendampingi Program Terapi Wicara Di Klinik Tumbuh Kembang Anak Dan Remaja RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah

Antari, Ni Wayan Eko (2018) Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Dengan Kepatuhan Ibu Dalam Mendampingi Program Terapi Wicara Di Klinik Tumbuh Kembang Anak Dan Remaja RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_dp.pdf] Text
Bab1_dp.pdf

Download (339kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (305kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (75kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penanganan keterlambatan bicara memerlukan waktu yang agak lama serta kerja sama yang baik dari orang tua. Hasil wawancara peneliti dengan tim promosi kesehatan RSUD Madani, dimana jadwal penyuluhan kepada orang tua yang mengantar anaknya dalam menjalankan terapi wicara tidak pernah dilaksanakan. Tujuan penelitian ini adalah dianalisisnya pengaruh penyuluhan kesehatan dengan kepatuhan ibu dalam mendampingi program terapi wicara di klinik tumbuh kembang anak dan remaja RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah. Penelitian ini adalah kuantitatif pendekatan pre experimental design dengan menggunakan desain One-shot case study.Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang anaknya menjalankan terapi wicara mulai dari bulan Januari sampai April 2018 sebanyak 80 orang. Sampel berjumlah 44 orang, dengan teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian univariat dari 44 responden yang patuh sebanyak 34 responden (77,3%) dan tidak patuh sebanyak 10 responden (22,7%). Nilai mean 40,6667 standar deviation 3,05. Hasil uji one sample kolmogorov smirnov test dengan nilai p 0,991 (P ≤ 0,05). Simpulan dalam penelitian ini tidak ada pengaruh penyuluhan kesehatan dengan kepatuhan ibu dalam mendampingi program terapi wicara. Saran bagi pihak manajemen khususnya bagian pelayanan, agar bisa memberikan kebijakan bagi pasien yang jaraknya jauh seperi mengatur jadwal kontrolnya yang bersifat paralel dan pihak manajemen lebih mengaktifkan sistem informasi manajemen pelayanan online sehingga pada responden yang bekerja sudah bisa memperhitungkan waktunya sehingga tidak harus mengantri terlalu lama

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR18 NIW p
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Librarian UWN
Date Deposited: 01 Oct 2024 05:25
Last Modified: 01 Oct 2024 05:25
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/190

Actions (login required)

View Item
View Item