Hayati, Hayati (2019) Hubungan Dukungan Keluarga, Kepatuhan Minum Obat Dan Akses Pelayanan Kesehatan Dengan Kekambuhan Pada Pasien Skizofrenia Di RSUD Madani Propinsi Sulawesi Tengah. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.
Bab1_Dp.pdf
Download (260kB)
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (246kB)
Bab5.pdf
Download (20kB)
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (638kB)
Abstract
Rata-rata pasien yang sudah keluar masuk rumah sakit jarang dibesuk keluarganya. Setelah pulang biasanya diantar kembali ke rumah sakit meskipun belum cukup satu bulan di rumahnya. Perawat mengatakan bahwa 90% pasien yang kambuh karena putus obat.Pasien yang sering putus obat disebabkan oleh karena faktor ekonomi dan jauhnya jarak rumah dari rumah sakit mengakibatkan pasien putus obat dan akhirnya kambuh. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan dukungan keluarga, kepatuhan minum obat dan akses pelayanan kesehatan dengan kekambuhan pada pasien skizofrenia. Penelitian ini adalah penelitian analitik dengan pendekatan “Cross sectional”. Populasi dalam penelitian ini adalah keluarga pasien Skizofrenia yang dirawat di Ruangan Sawo RSUD Madani saat penelitian dilakukan dan jumlah sampel yaitu 48 orang. Data dianalisis dengan menggunakan uji Fisher's Exact Testα 0,05. Ada hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga, kepatuhan minum obat dan akses pelayanan kesehatan dengan kekambuhan pada pasien skizofrenia, dimana nilai p masing-masing; dukungan keluarga = 0,017 , kepatuhan minum obat = 0,044 dan akses pelayanan kesehatan = 0,038 (p < α =0,05). Simpulan penelitian bahwa ada hubungan yang bermakna antara dukungan keluarga, kepatuhan minum obat dan akses pelayanan kesehatan dengan kekambuhan pada pasien skizofrenia. Diharapkan pihak rumah sakit Madani dapat meningkatkan kemampuan perawat untuk melakukan kerja sama dengan semua pihak terutama keluarga dalam melakukan perawatan pada pasien skizofrenia.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SKR19 HAY h |
Uncontrolled Keywords: | Dukungan, Kepatuhan, Akses, Kekambuhan, Skizofrenia. |
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Perpus UWN |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 03:12 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 03:12 |
URI: | https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/222 |