Perbedaan Angka Kejadian Amenore Antara Akseptor Kontrasepsi Suntik 1 Bulan dan Akseptor Kontrasepsi Suntik 3 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Galang di Tolitoli

Ernawati, Ernawati (2019) Perbedaan Angka Kejadian Amenore Antara Akseptor Kontrasepsi Suntik 1 Bulan dan Akseptor Kontrasepsi Suntik 3 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Galang di Tolitoli. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_Dp.pdf] Text
Bab1_Dp.pdf

Download (631kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (529kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (65kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Beberapa akseptor kontrasepsi suntik sering mengalami perubahan siklus menstruasi dan perdarahan sedikit-sedikit. Kelainan menstruasi merupakan sebab utama dari penghentian pemakaian kontrasepsi suntik, keuntungan suatu metode kontrasepsi dapat mempengaruhi akseptor dalam pemakaian metode kontrasepsi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan angka kejadian amenore antara akseptor kontrasepsi suntik 1 bulan dan akseptor suntik 3 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Galang Kabupaten Tolitoli. Jenis penelitian adalah jenis penelitian kuantitatif non eksperimental case control. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 222 akseptor Kontrasepsi suntik dan jumlah sampel yaitu 64. Teknik pengambilan sampel secara non random (consecutive sampling). Analisis data menggunakan uji chi-square, dengan variabel independen akseptor kontrasepsi suntik I bulan dan akseptor kontrasepsi suntik 3 bulan dan variabel dependen kejadian amenore. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan angka kejadian amenore antara akseptor kontrasepsi suntik 3 bulan dan akseptor kontrasepsi suntik 1 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Galang di Tolitoli (p-value 0,001). Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada perbedaan angka kejadian amenore antara akseptor kontrasepsi suntik ! bulan dan akseptor kontrasepsi suntik 3 bulan. Saran dari penelitian ini adalah diharapkan dapat dijadikan masukan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat terutama dalam meningkatkan konseling mengenai manfaat dan efek samping dari alat kontrasepsi suntik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR19 ERN p
Uncontrolled Keywords: akseptor kontrasepsi suntik 1 bulan, akseptor kontrasepsi suntik 3 bulan, kejadian amenore
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Perpus UWN
Date Deposited: 22 Oct 2024 06:03
Last Modified: 22 Oct 2024 06:03
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/330

Actions (login required)

View Item
View Item