Hubungan Antara Pola Makan Dan Aktivitas Fisik Dengan Kadar Gula Darah Pasien Diabetes Mellitus Tipe II Di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah

Siappa, Adriani Yustin (2018) Hubungan Antara Pola Makan Dan Aktivitas Fisik Dengan Kadar Gula Darah Pasien Diabetes Mellitus Tipe II Di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_dp.pdf] Text
Bab1_dp.pdf

Download (340kB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (355kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (74kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (380kB)

Abstract

World Health Organization (WHO) tahun 2017, diabetes mellitus termasuk penyakit yang paling banyak diderita oleh penduduk di seluruh dunia dan merupakan urutan ke-4 dari prioritas penelitian nasional untuk penyakit degeneratif. Tujuan penelitian ini adalah dianalisisnya hubungan antara pola makan dan aktivitas fisik dengan kadar gula darah pasien diabetes mellitus tipe II di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan analitik dengan menggunakan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien diabetes mellitus Tipe II di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah pada saat penelitian dilakukan yang berjumlah 43 orang. Sampel berjumlah 43 orang, dengan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah accidental sampling. Hasil analisis univariat dari 43 responden menunjukkan sebanyak 41,9% responden yang memiliki pola makan baik dan sebanyak 58,1% responden yang memiliki pola kurang baik. Hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan anatara pola makan dengan kadar gula darah pasien diabetes mellitus tipe II dengan p value: 0,000 dan ada hubungan anatara aktivitas fisik dengan kadar gula darah pasien diabetes mellitus tipe II dengan p value: 0,000. Kesimpulan dalam penelitian ada hubungan antara pola makan dan aktivitas fisik dengan kadar gula darah pasien diabetes mellitus tipe II di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah. Saran bagi RSUD Madani diharapkan membuat jadwal penyuluhan secara rutin dan membuka ruangan konseling khusus pasien diabetes mellitus sehingga pasien benar-benar bisa memahami cara mengatur pola hidupnya terutama cara mengatur aktivitas fisiknya

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR18 ADR h
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Librarian UWN
Date Deposited: 01 Nov 2024 01:35
Last Modified: 01 Nov 2024 01:35
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/412

Actions (login required)

View Item
View Item