Laporan Tugas Akhir Kebidanan Komprehensif pada Ny “D” di Puskesmas Tawaeli Kota Palu

Husna, Asmaul (2019) Laporan Tugas Akhir Kebidanan Komprehensif pada Ny “D” di Puskesmas Tawaeli Kota Palu. Diploma thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_Dp.pdf] Text
Bab1_Dp.pdf

Download (620kB)
[thumbnail of Bab2-5.pdf] Text
Bab2-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (720kB)
[thumbnail of Bab6.pdf] Text
Bab6.pdf

Download (173kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (866kB)

Abstract

Masalah Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) masih menjadi masalah kesehatan di Indonesia. Hal ini dikarenakan masih tingginya Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB). Untuk mengurangi hal tersebut pemerintah membuat program di bidang kesehatan yang menyangkut pelayanan dan pemeliharaan ibu hamil, ibu bersalin, ibu nifas, bayi hingga anak. Tujuan penelitian yaitu untuk menerapkan asuhan kebidanan secara komprehensif pada Ny. D di Puskesmas Tawaeli. Laporan Tugas Akhir ini dalam bentuk studi kasus dengan menggunakan penelitian observasional dalam asuhan kebidanan pada masa kehamilan, dengan metode manajemen 7 langkah varney dan di dokumentasikan dalam bentuk SOAP. Sedangkan pada masa INC, PNC, BBL, dan KB di dokumentasikan dalam bentuk SOAP. Subjek penelitian ini adalah satu orang yaitu Ny.D umur 21 tahun. Hasil penelitian diperoleh bahwa asuhan kehamilan yang diberikan, hasil akhir kehamilannya adalah ibu hamil fisiologis. Pada asuhan persalinan tidak terdapat adanya kesenjangan antara pelaksanaan pada teori dan pada pelaksanaannya di lahan. Serta, hasil akhir persalinan ibu dalam persalinan fisiologis. Asuhan masa nifas dilakukan sebanyak 3 kali kunjungan, tidak ada penyulit sehingga tidak terdapat kesenjangan. Asuhan bayi baru lahir dilakukan sebanyak 3 kali kunjungan tidak terdapat kesenjangan dan bayi dalam keadaan fisiologis. Ny. D mengunakan KB suntik 3 bulan pada tanggal 06 Juni 2019. Kesimpulannya adalah mahasiswa mampu memberikan asuhan secara komprehensif dengan baik dari tanggal 25 Februari 2019 – 18 mei 2019. Saran ditujukan bagi lahan praktik bagi petugas kesehatan di Puskesmas Tawaeli meningkatkan asuhan pelayanan kebidanan sesuai standar operasional prosedur yang berlaku dan mengikuti kemajuan dan perkembangan dalam dunia kesehatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: LTA19 ASM l
Uncontrolled Keywords: Asuhan Kebidanan Kehamilan, Persalinan, Nifas, BBL, dan KB
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 618.2 Obstetri, Kebidanan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Kebidanan
Depositing User: Perpus UWN
Date Deposited: 19 Nov 2024 02:52
Last Modified: 19 Nov 2024 06:18
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/487

Actions (login required)

View Item
View Item