Perbedaan Tingkat Stres Kerja Perawat di IGD dengan Ruang Perawatan Bedah RSUD Pasangkayu

Tariani, Ni Gusti Ayu (2020) Perbedaan Tingkat Stres Kerja Perawat di IGD dengan Ruang Perawatan Bedah RSUD Pasangkayu. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.

[thumbnail of Bab1_Dp.pdf] Text
Bab1_Dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Bab2-4.pdf] Text
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (512kB)
[thumbnail of Bab5.pdf] Text
Bab5.pdf

Download (13kB)
[thumbnail of Lamp.pdf] Text
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian Sahrian di Iran ditemukan bahwa perawat mengalami lebih banyak stress dibandingkan dengan kelompok kerja lainnya seperti tehnisi labolatorium,sekertaris dan pekerja pertanian.Stres atau tekanan mental yang dialami perawat,bias terjadi akibat keterbatasan kapasitas perawat dibandingkan jumlah pasien menyebabkan perawat akan mengalami kelelahan dalam bekerja karena kebutuhan pasien terhadap asuhan keperawatan lebih besar dari standar kemampuan perawat. Tujuan penelitian ini yaitu dianalisisnya perbedaan tingkat stres kerja perawat di IGD dengan Ruang Perawatan Bedah RSUD Pasangkayu. Jenis penelitian yaitu kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua perawat pelaksana di IGD dengan Ruang Perawatan Bedah RSUD Pasangkayu berjumlah 38 orang. Sampel berjumlah 38 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada perawat IGD sebagian besar dengan tingkat stres kerja rendah yaitu 80%, dan sebagian kecil dengan tingkat stres kerja sedang yaitu 20%. Pada perawat Bedah sebagian besar dengan tingkat stres kerja rendah yaitu 87%, dan sebagian kecil dengan tingkat stres kerja sedang yaitu 13%. Analisis data menggunakan uji Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan tingkat stres kerja perawat di IGD dengan Ruang Perawatan Bedah RSUD Pasangkayu, dengan nilai P = 0,014. Simpulan dari penelitian ini adalah terdapat perbedaan tingkat stres kerja perawat di IGD dengan Ruang Perawatan Bedah RSUD Pasangkayu.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SKR20 AYU p
Uncontrolled Keywords: stres kerja, perawat IGD, perawat bedah
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 610.73 Keperawatan dan Pelayanan Tenaga Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Perpus UWN
Date Deposited: 12 Feb 2025 07:54
Last Modified: 12 Feb 2025 07:54
URI: https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/753

Actions (login required)

View Item
View Item