Bobihu, Dewi Anggita H (2023) A Modified Photovoice Sebagai Strategi Dalam Pemilihan Jajanan Sehat Pada Siswa SMP Negeri Satu Atap Lingkungan Industri Kecil (LIK) Layana. Undergraduate thesis, Universitas Widya Nusantara.
![[thumbnail of Bab1_Dp.pdf]](https://repository.uwn.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Bab1_Dp.pdf
Download (628kB)
![[thumbnail of Bab2-4.pdf]](https://repository.uwn.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Bab2-4.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (979kB)
![[thumbnail of Bab5.pdf]](https://repository.uwn.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Bab5.pdf
Download (187kB)
![[thumbnail of Lamp.pdf]](https://repository.uwn.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Lamp.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Jajanan adalah makanan yang banyak ditemukan dan merupakan satu hal yang tidak terlepas dari anak sekolah. Keamanan makanan jajanan di lingkungan sekolah perlu diperhatikan karena makanan jajanan akan berdampak negatif jika tidak terjamin kebersihan dan keamanannya. Photovoice merupakan hasil foto yang dapat menggambarkan suatu fenomena serta menumbuhkan kesadaran dan kepedulian. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh a modified photovoice sebagai strategi dalam pemilihan jajanan sehat pada siswa SMP Negeri Satu Atap LIK Layana. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan rancangan studi kasus. Informan dalam penelitian ini sebanyak 13 orang, ditentukan berdasarkan teknik purposive sampling, teknik pengumpulan data berupa observasi, dokumentasi dan wawancara mendalam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh A modified photovoice dalam pemilihan jajanan pada siswa, melalui metode photovoice siswa memahami bagaimana pemilihan jajanan sehat serta membuat keputusan untuk membawa bekal agar mengurangi konsumsi jajanan tidak sehat, pemilihan jajanan menggunakan metode photovoice mudah diterima, efektif, mengatasi kebosanan, serta menyenangkan. Pengetahuan mengenai jajanan sehat masih rendah, namun setelah pelaksanaan photovoice pengetahuan siswa meningkat dan lebih memahami mengenai jajanan sehat. Selain itu, terdapat faktor yang mempengaruhi pemilihan makanan jajanan yaitu faktor uang saku, teman sebaya dan kebiasaan sarapan/membawa bekal. Sehingga kesimpulannya adalah siswa membeli makanan jajanan yang di inginkan karena kurang terpapar informasi mengenai jajanan sehat, seseorang dengan pengetahuan gizi yang baik akan mempengaruhi kebiasaan jajanan. Saran bagi Sekolah SMP Negeri Satu Atap LIK Layana agar menyediakan fasilitas pelayanan seperti edukasi atau pendidikan gizi keseluruh siswa di SMP Negeri Satu Atap LIK Layana tentang keamanan pemilihan makanan jajanan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SKR23 DEW a |
Uncontrolled Keywords: | Jajanan sehat, Metode Photovoice, Pengetahuan, Sekolah |
Subjects: | 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan > 613.2 Diet, Nutrisi, Gizi |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > Gizi |
Depositing User: | Perpus UWN |
Date Deposited: | 07 Feb 2025 08:33 |
Last Modified: | 07 Feb 2025 08:33 |
URI: | https://repository.uwn.ac.id/id/eprint/707 |